Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Akun OPPO Beralih ke Akun Heytap, Abaikan atau Terima?

Oppotutorial.com - Mungkin anda telah melihat pemberitahuan di masing-masing pengingat akun yang ada di HP OPPO anda, yang menerangkan bahwa Akun Oppo anda saat ini akan berubah dan beralih ke Akun Heytap. Kesempatan kali ini, akan kami jelaskan apa itu Akun Heytap dan apa pengaruhnya terhadap pengguna.

Akun OPPO Beralih ke Akun Heytap


Akun Heytap merupakan Platform layanan internet komprehensif yang telah didirikan sejak tahun 2013 yang kantornya berlokasi di Dongguan, Guangdong. Setelah anda beralih ke Heytap ini, jangan khawatir seluruh data yang anda miliki di dalam Ponsel tidak akan hilang karena migrasi ke layanan terbaru dari Oppo tersebut.

Pihak Oppo dan Heytap sangat memperhatikan keamanan data serta perlindungan privasi milik anda, jadi anda masih memiliki hak kepemilikan penuh terhadap data anda. Sehingga pihak Oppo dan Heytap tidak akan memproses data pribadi yang anda miliki tanpa izin anda dikarenakan Antara keduanya memiliki kerjasama yang kuat.

Awal mula tanda beralihnya Akun Oppo ke Akun Heytap dapat anda lihat melalui pemberitahuan pengingat Oppo ID  dengan ikon seperti lonceng berwarna hijau, yang dapat anda lihat sejak tanggal 15 September 2019. Di dalam Akun Heytap tersebut, anda dapat menemukan berbagai fitur diantaranya, lebih kurang ada 5-6 fitur di dalamnya.






Bisa mengunduh, menginstal, memperbarui serta mencopot aplikasi dengan mudah dan aman, lalu ada layanan browser pencarian, theme store yang bisa anda unduh secara gratis, menjelajah game yang sedang trend dan yang anda sukai, serta akan ada berbagai macam hadiah pada saat anda menggunakan salah satu fitur tersebut.

Akun Heytap
Akun Heytap

Untuk bisa menikmati berbagai fitur diatas, anda diharuskan untuk masuk ke dalam Akun Heytap terlebih dahulu, bagi anda yang telah memiliki Akun Oppo anda tidak perlu repot lagi, peralihan tersebut juga berarti peralihan Akun ID diantara keduanya. Jika anda belum ada akunnya silahkan register dengan menyiapkan Username, Email, Password, serta jenis Ponsel Oppo anda yang anda gunakan saat ini.

Sekian Penjelasan Mengenai Peralihan Akun OPPO ke Akun Heytap. Semoga Bermanfaat!