Cara Registrasi Kartu Smartfren
Cara Registrasi Kartu Smartfren - Apakah Anda baru saja membeli kartu SIM Smartfren? Bila ya maka Anda tahu bahwa Anda harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk bisa menggunakannya. Kali ini Anda akan diajak untuk mengetahui bagaimana cara registrasi kartu Smartfren dan jenis kuota apa yang bisa Anda dapatkan atau beli setelah melakukan registrasi. Tidak perlu berlama-lama, langsung saja simak penjelasannya dibawah ini.
Cara Registrasi Kartu Smartfren |
Cara Registrasi Kartu Smartfren
Ada beragam cara yang bisa Anda coba untuk meregistrasi kartu Smartfren Anda loh. Pastinya, Anda akan lebih mudah untuk melakukan registrasi karena bila satu cara tidak berhasil, maka Anda bisa mencoba cara yang lainnya.
Berikut ini adalah beberapa cara registrasi kartu Smartfren yang perlu Anda ketahui dan coba.
Melalui SMS
Cara registrasi kartu Smartfren yang harus Anda ketahui adalah melalui SMS. Cara ini merupakan cara yang paling sering digunakan oleh para pengguna kartu Smartfren. Caranya sangat mudah, pertama buka aplikasi perpesanan atau messages di ponsel Anda. Setelah itu, pilih menu pesan baru dan masukkan format datanya. Format SMS adalah NIK#No KK#. Anda memerlukan kartu keluarga dan KTP untuk bisa memasukkan data-data yang dibutuhkan.
Apabila format SMS sudah tertulis, Anda bisa mengirimkan pesan tersebut ke operator Smartfren di 444. Anda hanya perlu menunggu konfirmasi berupa balasan pesan yang menyatakan bahwa registrasi kartu prabayar telah berhasil. Anda kini bisa menggunakan kartu sebagaimana mestinya. Tetapi bila balasan SMS menyatakan bahwa permintaan Anda tidak dapat diproses, maka Anda harus mengulangi cara di atas setelah beberapa lama.
Apabila balasan SMS mengatakan bahwa nomor KK yang dimasukkan salah, maka silakan mengulangi format sesuai dengan langkah di atas. Setelah itu, periksa kembali apakah data nomor KK yang dimasukkan sudah benar.
Melalui Website
Cara kedua yang bisa Anda terapkan untuk melakukan registrasi kartu Smartfren adalah melalui website. Tersedia dua website yang bisa Anda kunjungi, yakni my.smartfren.com dan mysf.id. Pertama, Anda bisa mencoba mengunjungi website my.smartfren.com terlebih dahulu.
Setelah Anda membuka website tersebut, Anda akan diminta untuk mengisi beberapa data yang dibutuhkan. Beberapa data yang harus Anda isi adalah nomor Smartfren, NIK, KK dan foto e-KTP. Pastikan semua data benar dan untuk foto e-KTP, pastikan bahwa foto tidak blur dan dapat terbaca dengan jelas. Apabila Anda ingin mengunjungi website kedua, maka caranya kurang lebih sama. Isilah semua data hingga server menyatakan bahwa data tersebut sudah valid.
Melalui Galeri
Setiap kota di Indonesia pasti memiliki setidaknya satu galeri Smartfren. Apabila Anda sudah mencoba untuk registrasi kartu melalui SMS maupun website, tetapi semuanya gagal, maka mengunjungi galeri Smartfren adalah satu-satunya cara registrasi kartu Smartfren yang bisa Anda lakukan. Untuk bisa melakukan registrasi kartu, maka Anda hanya perlu membawa data seperti KTP dan KK saja. Bila memungkinkan, bawalah identitas yang asli dan tidak berupa foto karena bisa saja terjadi penipuan.
Anda hanya perlu mengantri dan mengatakan kepada petugas Smartfren di galeri bahwa Anda akan melakukan registrasi kartu. Anda akan dibantu dan diajari bagaimana cara menggunakan kartu dengan mudah. Cara ini juga lebih aman digunakan terutama bila Anda adalah orang yang masih baru pertama kali menggunakan kartu Smartfren.
Diantara ketiga cara registrasi kartu Smartfren di atas, Anda bisa memilih satu yang menurut Anda paling mudah untuk dilakukan.
Cara Registrasi Ulang Kartu Smartfren
Setelah mengetahui bagaimana cara registrasi kartu Smartfren, Anda juga harus mengetahui bagaimana cara registrasi ulang kartu smartfen. Caranya masih kurang lebih sama dengan cara registrasi kartu Smartfren melalui SMS.
Pertama, silakan buka menu pesan dan pilih menu kirim pesan baru. Pada bagian isi pesan tuliskan format ULANG#NIK#No.KK#. Apabila sudah, kirimkan ke nomor 4444. Anda hanya perlu menunggu hingga ada notifikasi bahwa registrasi ulang kartu prabayar telah berhasil digunakan.
Beli Bundling Partnership Smartfren Setelah Registrasi
Jika sudah selesai melakukan registrasi, maka Anda pasti membutuhkan paket internet atau kuota yang mumpuni untuk bisa menyelesaikan semua kebutuhan Anda. Smartfren tentu menjadi pilihan yang tepat untuk memilih jenis kuota yang hemat tetapi tetap cepat. Ada sebuah paket internet yang tentunya bisa membuat Anda lebih hemat dan jumlah kuota yang ditawarkan juga besar. Nama program ini adalah Bundling Partnership.
Bundling Partnership adalah sebuah kolaborasi dengan berbagai partner eksklusif dari Smartfren. Anda bisa mendapatkan banyak kelebihan dengan membeli Bundling Partnership ini, mulai dari bonus kuota melimpah hingga 360 GB, bonus fitur dan masih banyak lagi yang lainnya. Terdapat 3 jenis paket Bundling Partnership yang bisa Anda pilih, yakni:
BOS KU
Paket pertama adalah BOS KU. Paket BOS KU 360 GB pertama dibanderol dengan harga 20 ribu rupiah dengan masa berlaku selama 14 hari. Paket data ini mencakup 1 GB kuota 24 jam, 13 GB kuota malam dan 1 GB kuota chat.
Pastinya paket ini sangat cocok untuk Anda yang suka begadang atau marathon drama di malam hari. Paket BOS KU 360 GB kedua dibanderol dengan harga 50 ribu rupiah dengan masa berlaku masih sama yakni 14 hari. Perbedaannya adalah paket ini menawarkan 2 GB kuota 24 jam, 10 GB kuota malam dan 3 GB kuota chat. Paket ini akan cocok untuk Anda yang suka chatting siang dan malam.
Kartu Perdana Erafone
Paket Bundling Partnership ini hanya bisa didapatkan apabila Anda membeli ponsel dan mendapatkan bonus kartu perdana di Erafone. Anda bisa mendapatkan gratis kuota sebesar 2 GB kuota 24 jam, 10 GB kuota malam dan 3 GB kuota chat. Dikarenakan kartu perdana ini adalah hadiah gratis, maka Anda tidak perlu membayar sepeserpun untuk menikmati layanan ini.
Kartu Perdana Bali United
Bundling Partnership yang satu ini sangat limited karena merupakan edisi spesial. Ada 2 jenis paket yang bisa Anda pilih yakni Bali United x Smartfren 400 MB dan Bali United X Smartfren 5 GB. Paket pertama dibanderol dengan harga 5 ribu rupiah saja dengan masa berlaku selama 30 hari. Anda akan mendapatkan kuota chat unlimited, 100 MB kuota 24 jam dan gratis nelepon ke sesama.
Tentunya paket ini sangat murah jika dibandingkan paket biasa. Sementara paket kedua menawarkan 3 GB kuota malam, 1 GB kuota 24 jam dan gratis nelepon ke sesama Smartfren. Paket kedua dibanderol dengan harga 20 ribu dengan masa berlaku selama 60 hari.
Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang cara registrasi kartu Smartfren dan beberapa pilihan paket data dari Smartfren yang bisa Anda beli pasca melakukan registrasi. Selamat mencoba.
tags : cara registrasi kartu smartfren unlimited, cara mengaktifkan kartu smartfren unlimited, cara registrasi kartu smartfren tanpa kk, kode aktivasi smartfren, cara registrasi kartu smartfren yang tidak ada jaringan, registrasi kartu smartfren gagal, cara mengaktifkan kartu smartfren 4g lte, cek registrasi smartfren