Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

OPPO F11 Edisi Avengers Telah Hadir di Indonesia, Cek Harganya Disini!

Oppotutorial.com - Kini pihak Oppo meluncurkan Oppo F11 Edisi Avengers, berbarengan dengan tayangnya Film Avenger : End Game secara perdana di Bioskop-bioskop kesayangan anda di seluruh Indonesia. Oppo F11 dengan versi terbaru saat ini didasarkan pada kerjasama pihak Oppo dengan pihak Marvel Studios Avengers, yang mana tentunya dengan diluncurkannya ponsel ini berbarengan dengan Film Avenger, bisa lebih laris lagi penjualannya mengingat nama besar dari Film yang bergenre Science Fiction tersebut.

Baca Juga :
OPPO F11 Edisi Avengers


Harga Oppo F11 Edisi Avengers

Pihak Oppo yang diwakilkan oleh PR Manager yang bernama ARYO MEIDIANTO mengatakan bahwa Oppo F11 Edisi Avengers dapat mulai dipesan sejak 24 April hingga 4 Mei 2019 esok dengan harganya yang tentunya sangat bersahabat yakni berkisar pada Rp. 5.299.000, ponsel tersebut dapat anda pesan melalui toko online seperti Tokopedia, Lazada, Bukalapak, Shopee, Blibli, dll.

Ponsel Oppo versi avengers kali ini akan mengusung warna space blue yang terinspirasi dari kostum Kapten America, yang mana motif daripada casing ponsel Oppo F11 berupa Space Blue tersebut berupa latar belakang berwarna biru dengan Pola Heksagonal dengan efek gradasi yang ditambahkan logo Oppo di sisi belakang ponsel.

Balutan warna space blue membuat warna steel blue yang ada di bagian tengah akan nampak seperti midnight blue yang bila terkena cahaya akan terlihat seperti terkena efek cahaya. Kemudian selain itu, logo A berwarna merah tebal dengan latar biru yang menjadi simbol Avengers di bagian belakang menjadi keunikan tersendiri dan memberikan tanda khusus bahwa Ponsel tersebut merupakan edisi khusus dari Film Avengers.







Spesifikasi Oppo F11 Edisi Avengers

Oppo F11 Edisi Avengers memiliki spesifikasi hardware berupa Chipset Mediatek Helio P70 Octa Core dengan kecepatan teknologi proses sebesar 12 nm. Performa hardware semakin ditingkatkan dengan kehadiran RAM 6GB dan Memori Internal sebesar128 GB dapat ditambahkan dengan MicroSD hingga mencapai 256 GB. Ditambah lagi ada baterai berdaya kapasitas 4000 mAh yang mampu menemani aktivitas mobile anda seharian.

Di dalam Ponsel ini juga dilengkapi Fitur Pengisian Cepat berupa VOOC Flash Charge 3.0, dengan teknologi VOOC tersebut, Ponsel khusus ini mampu mengisi daya hingga 100% hanya satu jam saja. Terdapat pula dua kamera belakang 48 MP dengan Aperture f/1.79 dan kamera depan 5 MP, yang mampu menghasilkan foto dengan efek bokeh instan yang bagus. Di dalam kamera belakang terdapat sistem Pop Up yang diberi nama Rising Camera yang bisa digunakan untuk berselfie atau video call.

Di dekat kamera depan terdapat poni dan punch hole, layarnya sendiri memiliki lebar 6,53 Inch dengan resolusi FullHD (2340x1080 pixel) berteknologi IPS, beraspek rasio 19,5:9 dan memiliki desain Panoramic Screen. Tak ketinggalan fitur lainnya yang melengkapi spesifikasi hardware yang dimiliki oleh hp oppo terbaru ini berupa Sensor Fingerprint dan Face Unlock. Disertai pula Sistem Operasi ColorOS 6 berbasis Android 9.0 Pie.

Kehadiran Fitur Hyper Boost menjadi pelengkap kesempurnaan spesifikasi hardware Oppo F11 Edisi Avengers yang sangat bermanfaat untuk bermain game. Ketika mengaktifkan fitur ini, disaat anda telah membuka salah satu game yang telah dimasukkan ke dalam daftar Game Space, maka secara otomatis Fitur Hyper Boost akan aktif.  Anda juga pun akan dimanjakan dengan kehadiran dual sim, jaringan internet 4G LTE, Wifi, Bluetooth, VoLTE, dan Port MicroUSB. Dengan kelengkapan spesifikasi yang lengkap serta harga yang ditawarkan ini, apakah anda tertarik untuk memesannya?!

Baca Juga :

Sekian Penjelasan Mengenai Spesifikasi dan Harga OPPO F11 Edisi Avengers. Semoga Bermanfaat!