Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Agar Instastory Akun Instagram Tidak Terpotong di Layar OPPO F9, Ini Caranya!

Instastory pada Akun Instagram yang terpotong pada layar oppo f9 dianggap wajar, dikarenakan aspek rasio pada layar pada umumnya berkisar pada angka 16:9 sedangkan aspek rasio pada layar oppo f9 berkisar pada angka 19,5:9, lalu sama halnya pada layar oppo f7 aspek rasionya 19:9 dan oppo f5 aspek rasionya berada pada angka 18:9. Untuk bisa fix agar layar oppo f9, f7, dan atau f5 kepunyaan anda bisa menampilkan instastory pada secara lengkap lihat tutorialnya dibawah ini.

Baca Juga




Pengaturan pada layar hp oppo f9 agar instastory tidak terpotong, anda bisa mengakses menu pengaturan terlebih dahulu, kemudian pilih layar dan kecerahan, berikutnya pilih Notch Area Display Control lalu anda bisa nonaktifkan instagram. Anda pun bisa menerapkannya pada aplikasi lain selain Instagram. Lakukan saja hal yang sama, namun ketika anda berada di dalam Notch Area Display Control, anda bisa pilih aplikasi lain selain Instagram.







Kemudian cara lain yang bisa mengatasi instastory yang terpotong ketika anda lihat di layar ponsel oppo f9, dengan memperhatikan Pinch yang bisa dibagi ke dalam dimensi asli sehingga anda bisa berbagi foto dengan ukuran aslinya, baik itu bentuknya persegi, portrait, dan landscape. Pada saat amda bagikan itu, maka bagian ruang yang kosong pada foto akan terisi warna gradasi oleh pihak instagram.


Terkadang bila dibekali luasan layar yang lebih besar, ada saja kekurangan yang akan tampak seperti instastory yang tampil terpotong. Sehingga membuat pengguna perangkat oppo f9 merasa tidak nyaman terhadap hal tersebut. Luasan layar yang luas, baik itu pada perangkat oppo f9, f7, dan f5, anda bisa rasakan berbagai manfaat yang bisa membuat anda puas, seperti streaming video youtube, bermain game online/offline, merekam layar, dll.

Baca Juga


Di saat ada instastory yang anda tampilkan pada layar smartphone oppo f9 terpotong, anda akan merasa tidak puas juga saat menggunakan akun instagram anda, karena itulah letak keseruannya. Sekian Agar Instastory Akun Instagram Tidak Terpotong di Layar OPPO F9, Ini Caranya. Semoga Bermanfaat!