Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ingin Ganti Font Vivo S1 Tanpa Root? Cobalah Cara Berikut ini!

Ingin Ganti Font Vivo S1 Tanpa Root? Cobalah Cara Berikut ini! - Banyaknya ponsel yang beredar di pasaran membuat para produsen selalu berusaha untuk melakukan inovasi dengan membekali smartphone-nya perangkat dan fitur yang canggih. Selain itu, desain smartphone yang diproduksinya dibuat seelegan mungkin. Hal ini tentu saja untuk menarik perhatian para konsumen sehingga ingin memilikinya.


Ingin Ganti Font Vivo S1 Tanpa Root? Cobalah Cara Berikut ini!
Ingin Ganti Font Vivo S1 Tanpa Root? Cobalah Cara Berikut ini!


Sebagai salah satu produsen terbesar, Vivo terus berusaha untuk memanjakan konsumen dengan desain smartphone yang elegan, perangkat dan fitur yang canggih, serta harga jual yang cukup terjangkau. Maka tidak heran, Vivo menjadi smartphone yang berhasil mendapatkan tempat di hati banyak orang dan sangat diminati.


Sejak pertama kali peluncurannya hingga saat ini, sudah banyak tipe smartphone yang diproduksi oleh Vivo. Dari sekian banyak tipe, Vivo S1 menjadi salah satu tipe yang banyak diminati di pasaran.








Spesifikasi Vivo S1

Banyak pengguna yang beranggapan bahwa Vivo S1 adalah kembaran Vivo V15 Pro. Berikut adalah spesifikasi dari Vivo S1.


  1. Vivo S1 diluncurkan pada Maret 2019 dengan jaringan 2G, 3G, dan 4G.
  2. Dilengkapi dengan dual SIM card (dual stand-by dan nano-SIM).
  3. Memiliki berat 179 gram dengan dimensi berukuran 159,53x75,23x8,13 milimeter.
  4. Dilengkapi dengan layar sentuh kapasitif Super AMOLED ukuran 6,38 inci dan resolusi 1080x2340 piksel berasio 19,5:9.
  5. Untuk hardware, Vivo S1 menggunakan chipset Mediatek MT6768 (12 nm) dan CPU Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 dan 6x7.1 GHz Cortex-A55).
  6. Memiliki memori eksternal microSD hingga 256 GB, memori internal 128 GB, dan RAM 4 GB.
  7. Dilengkapi dengan 3 kamera belakang (kamera utama) beresolusi 16 MP (wide), 8MP (ultrawide), dan 5 MP.
  8. Dilengkapi juga dengan 1 kamera depan (kamera selfie) beresolusi 32 MP.
  9. Menggunakan baterai tanam jenis Li-Po berkapasitas 4.500 mAh.
  10. Tersedia dalam 2 pilihan warna, yaitu Skyline Blue dan Cosmic Green.


Untuk semakin meningkatkan performanya, Vivo S1 dibekali dengan sistem operasi (OS) Android 9.0: Pie yang tentu saja lebih canggih dibandingkan dengan Android versi sebelumnya. Berdasarkan spesifikasi di atas ditambah dengan tampilannya yang elegan, tidak heran Vivo S1 diminati oleh banyak orang. 



Ganti Font Vivo S1 Tanpa Root

Saat menggunakan Vivo S1, mungkin Anda merasa bosan atau tidak nyaman dengan tampilan font yang sudah di-setting default. Karenanya, Anda ingin ganti font Vivo S1 yang ada sesuai dengan keinginan dan tentunya tanpa harus di-root. Nah, berikut adalah cara ganti font Vivo S1 tanpa root.


  1. Masuk ke dalam menu Settings.
  2. Cari dan pilih Wallpaper and Font.
  3. Untuk menentukan jenis font, pilih Local Font.
  4. Pilih font yang Anda inginkan.
  5. Jika font tidak berubah, cobalah untuk me-restart Vivo s1 Anda.


Jika ingin menggunkan font lain, tetapi tidak tersedia di dalam setting Vivo S1, Anda dapat menggunakan aplikasi tambahan dari Google Play Store dengan cara berikut ini.


  1. Download aplikasi tambahan tentang font, seperti Big Font atau iFont, dari Google Play Store.
  2. Setelah di-download, aplikasi tersebut akan terinstall secara otomatis.
  3. Setelah selesai, Anda dapat membuka aplikasi font yang digunakan.
  4. Pilihlah jenis dan ukuran font yang Anda inginkan.
  5. Jika font tidak berubah, cobalah untuk me-restart Vivo S1 Anda.


Itulah cara ganti font Vivo S1 tanpa root yang dapat Anda lakukan. Dengan font yang baru, Anda akan semakin nyaman saat menggunakan smartphone pabrikan Cina tersebut.