Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tombol Home Vivo Bermasalah? Yuk, Perbaiki Dengan Beberapa Cara Berikut!

Tombol Home Vivo Bermasalah? Yuk, Perbaiki Dengan Beberapa Cara Berikut! - Saat ini, banyak merek smartphone yang dapat Anda jumpai di pasaran. Smartphone-smartphone tersebut dijual dengan berbagai tipe dan kelebihan masing-masing. Bahkan, harga jual yang ditawarkan pun sangat bersaing untuk menarik perhatian konsumen.


Tombol Home Vivo Bermasalah? Yuk, Perbaiki Dengan Beberapa Cara Berikut!
Tombol Home Vivo Bermasalah? Yuk, Perbaiki Dengan Beberapa Cara Berikut!



Salah satu merek smartphone yang banyak dijumpai di pasaran adalah Vivo. Sejak awal peluncuran hingga saat ini, Vivo sudah meluncurkan smartphone-nya dalam berbagai tipe dengan kelebihan masing-masing. Selain itu, perangkat dan fitur-fitur yang ada di dalamnya juga terus ditingkatkan untuk memenuhi kebutuhan para penggunanya.


Misalnya saja, Vivo tipe V17 Pro yang lebih ditujukan untuk pengguna yang gemar berfoto, terutama berswa foto. Smartphone ini dibekali dengan 4 kamera utama yang masing-masing beresolusi 48 MP (wide), 13 MP (telephoto), 8 MP (ultrawide), dan 2 MP dengan fitur HDR, LED flash, dan panorama. Ada juga 2 kamera selfie pop-up yang masing-masing beresolusi 32 MP (wide) dan 8 MP (ultrawide) dengan fitur HDR.


Selain kamera, Vivo juga membekali smartphone keluaran 2019 lainnya, kecuali Vivo Y91 2019, dengan sistem operasi (OS) Android 9.0: Pie. Hal ini tentu saja dapat membuat performa smartphone Vivo tersebut semakin bertenaga sehingga para pengguna, terutama pengguna yang gemar bermain game, akan merasa lebih nyaman dan lebih menyenangkan.








Tombol Home Smartphone Vivo

Untuk dapat bersaing di tengah bisnis penjualan yang semakin ketat, memenuhi kebutuhan para pengguna, dan mengikuti perkembangan teknologi, Vivo membekali smartphone-nya dengan perangkat dan fitur-fitur yang canggih. Meskipun demikian, perangkat dan fitur yang canggih tersebut tidak akan berfungsi dengan baik jika tombol Home smartphone Vivo Anda mengalami masalah.

Tombol Home memegang peranan yang sangat penting pada setiap smartphone, termasuk Vivo. Adapun fungsi dari tombol Home adalah sebagai berikut.

  1. Sebagai pengakses Google Now.
  2. Sebagai fastboot mode atau recovery mode.
  3. Sebagai shortcut screen capture atau screenshot.
  4. Sebagai tombol back.
  5. Sebagai tombol recent app.


Jika tombol Home Vivo bermasalah, Anda akan mengalami kesulitan saat menggunakan smartphone. Adapun beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab tombol Home smartphone Vivo Anda bermasalah adalah sebagai berikut.

  1. Firmware smartphone tidak berfungsi dengan baik.
  2. Hardware smartphone tidak berfungsi dengan baik.
  3. Koneksi tombol Home mengalami kerusakan.
  4. Tombol Home mengalami kerusakan.



Cara Memperbaiki Tombol Home Vivo Bermasalah

Saat tombol Home bermasalah, Anda pasti tidak nyaman menggunakan smartphone Vivo kesayangan. Jika tombol Home Vivo bermasalah, Anda dapat memperbaikinya dengan cara-cara berikut.

1. Perbaiki firmware yang gagal diperbarui.

2. Bersihkan dan keringkan tangan sebelum menyentuh tombol Home.

3. Gunakan aplikasi tambahan tombol virtual.

Download dan install aplikasi tentang tombol virtual dari Google Play Store, seperti AssitiveTouch.

Setelah itu, buka aplikasi tersebut.

Gunakan aplikasi tersebut dan jangan menutupnya. Jika ditutup, aplikasi tombol virtual yang sudah di-download tidak dapat berfungsi.

4. Hapus aplikasi yang baru Anda install pada smartphone Vivo yang sudah di-root.

5. Jauhkan smartphone Vivo Anda dari medan magnet.

6. Lakukan Factory Reset.

7. Lakukan unroot pada smartphone Vivo Anda.


Itulah beberapa cara memperbaiki tombol Home Vivo bermasalah. Jika sudah melakukan semua cara di atas, tetapi tombol Home smartphone Vivo tetap bermasalah, Anda harus mengunjungi service center. Jangan pernah membawa smartphone Vivo Anda ke sembarang tempat service smartphone karena dikhawatirkan akan mengalami masalah, bahkan kerusakan, yang lebih parah.