Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Informasi HP VIVO Terbaru 2022 Dan Spesifikasi

HP VIVO terbaru 2022 - HP ataupun smartphone sekarang ini memang menjadi salah satu kebutuhan yang sangat penting untuk banyak orang. Informasi HP VIVO terbaru 2022 itu memang menjadi salah satu hal yang sangat penting, karena ini bisa menjadi pertimbangan saat akan membeli. VIVO memang menjadi salah satu merek HP yang saat ini beredar di Indonesia dan produknya pun sudah sangat banyak. 

VIVO menjadi merek yang cukup bersaing di pasar smartphone di Indonesia, ini karena kualitas produk yang terbilang cukup baik. Selain itu juga harganya pun bersaing untuk berbagai kelas smartphone, sehingga banyak orang yang tertarik untuk menggunakan smartphone tersebut. Dan pada kesempatan kali ini kami akan coba berikan informasi mengenai beberapa produk smartphone VIVO terbaru yang bisa dibeli di tahun 2022 ini. 

 

HP VIVO Terbaru 2022
HP VIVO Terbaru 2022

 

VIVO Y01

Produk pertama yang akan kita bahas adalah VIVO Y01, ini adalah salah satu produk entri level dari VIVO yang sangat menarik. Layar dari smartphone ini adalah 6,5 inci dengan kualitas HD+ yang dibekali dengan penyesuaian kecerahan sesuai dengan kondisi ruangan. Selain itu smartphone ini juga menggunakan baterai 5000 mAh yang tentunya sangat bisa dipakai dalam waktu lama.

Chipset yang digunakan di smartphone ini adalah Octa Core dengan pilihan RAM dan ROM itu adalah 2 GB dan 32 GB. Smartphone ini menggunakan triple slot SIM, jadi bisa menggunakan 2 SIM card dan juga mempergunakan SD Card. Sistem android yang digunakan itu adalah android 11 GO edition yang membuat smartphone ini terlihat bersih dan juga responsif. 

Untuk sektor kamera dari smartphone ini memang cukup untuk kebutuhan sehari-hari saja, di mana kamera belakang itu 8 MP. Kamera belakang ini sudah dilengkapi dengan dual AI camera, sehingga bisa digunakan untuk mengambil gambar bokeh. Kamera depan dari smartphone ini adalah 5 MP yang tentunya hanya cukup saja untuk menghasilkan foto selfie dengan smartphone ini. 

Smartphone ini di bagian layar itu ada fitur untuk mode perlindungan mata yang akan menyaring sinar biru yang keluar. Selain itu juga smartphone ini memiliki mode khusus yang bisa memaksimalkan kinerja smartphone saat bermain game, supaya tidak terjadi lag. Harga dari smartphone ini adalah 1,5 jutaan saja dan masuk dalam kategori smartphone entri level. 


VIVO Y33T

Produk kedua dari VIVO yang masuk dalam kategori smartphone menengah dengan spesifikasi yang memberikan kinerja yang sangat baik. Karena smartphone ini mempergunakan chipset Snapdragon 680 6nm Octa Core 2,4 Ghz, dan juga GPU Adreno 610 yang memberikan grafik terbaik. RAM yang terpasang itu adalah 8 GB yang bisa diperluas sampai 4 GB dari ROM yang tersedia yakni 128 GB.

HP VIVO terbaru 2022 Y33T ini adalah salah satu produk smartphone yang sangat lengkap, karena performa yang sangat baik dan kamera berkualitas baik. Dari sisi layar sendiri menggunakan layar berukuran 6,5 inci FHD+ dengan refresh rate mencapai 90 Hz. Untuk keamanan itu mempergunakan face unlock dan juga menggunakan fingerprint di bagian sisi smartphone.

Untuk kamera dari smartphone ini sendiri menggunakan setup 3 kamera malam, kamera utama 50 MP, 2 MP, 2 MP. Sementara untuk kamera depan sendiri 16 MP yang juga tersedia kamera malam yang memiliki kualitas yang sangat baik. Sehingga smartphone ini sangat bisa menghasilkan gambar ataupun foto yang sangat berkualitas tinggi.

Smartphone ini memiliki triple slot SIM yang membuat Anda bisa memakai 2 kartu bersamaan dengan kartu SD juga. Selain itu baterai dari smartphone ini adalah 5000 mAh yang tentunya sangat awet dengan adanya dukungan fast charging juga. Untuk harga dari smartphone ini ada di kisaran 3,4 jutaan, dan memang sangat masuk akal dengan spesifikasi yang didapatkan.  


VIVO Y75 5G

Berikutnya ada juga VIVO Y75 5G yang menjadi smartphone terbaru dari VIVO yang mendukung koneksi mencapai 5G sebagai koneksi tercepat. Spesifikasi dari smartphone ini pun tidak main-main, sehingga memiliki performa yang sangat baik dalam menangani berbagai aplikasi. Chipset yang digunakan Mediatek Dimensity 700 5G 7nm yang memang sangat cepat dan juga sangat efisien kinerjanya.

Untuk RAM di smartphone ini adalah 8GB yang bisa ditambahkan dari ROM 128 GB sebesar 4 GB untuk meningkatkan kinerja smartphone. Di smartphone ini juga ada fingerprint yang diletakkan di bagian samping dari smartphone yang memiliki kecepatan yang cukup tinggi. Selain itu juga ada fitur NFC juga lho, jadi bisa dipakai untuk berbagai hal seperti e-money, dan banyak yang lainnya. 

Untuk setup kamera sendiri masih mempergunakan 3 setup kamera, yakni kamera utama 50 MP, 2 MP dan 2 MP. Selain itu ada kamera selfie atau kamera depan 16 MP yang tentunya dilengkap dengan fitur AI beauty yang membuat tangkapan kamera jadi lebih menarik. Dan ada banyak sekali fitur pada sisi kamera, mulai dari night mode, bokeh, eye fokus, dan masih ada banyak lagi. 

Untuk layar dari smartphone ini memiliki ukuran 6,5 inci dengan FHD+ yang membuat tampilan layar jadi sangat baik sekali. Aspek rasio itu mencapai 20:9 dan memiliki refresh rate mencapai 90 Hz yang sangat nyaman untuk bermain game. Harga dari smartphone atau hp VIVO terbaru 2022 ini ada di kisaran 4 jutaan, dan sangat wajar dengan spesifikasi yang didapatkan. 


VIVO V23 5G

Berikutnya ada VIVO V23 5G yang bisa dibilang sebagai salah satu smartphone yang sangat menarik dan masuk dalam kelas high end. Ini karena chipset yang digunakan itu Dimensity 920 6nm dengan bantuan RAM 8 GB yang bisa ditambahkan 4 GB dari ROM 128 GB. Ini akan menghasilkan sebuah performa yang sangat baik pada sebuah smartphone, baik untuk sosial media atau gaming. 

Salah satu daya tarik dari smartphone ini adalah dari sektor kamera, di mana terdapat dua kamera di bagian depan untuk selfie. Dan kamera depan itu memiliki setup 50 MP night camera dan juga 8 MP wide angle yang memang membuat Anda bisa selfie dengan lebih jernih dan lebih luas. Apalagi dengan night camera, maka akan bisa menangkap gambar jauh lebih baik di saat kondisi kurang cahaya. 

Selain itu untuk kamera belakang sendiri ada 3 setup kamera yang memang sangat bisa menghasilkan gambar yang sangat baik. Ada 64 MP kamera utama, 8 MP wide angle dan juga 2 MP kamera macro yang tentunya bisa menangkap gambar dengan sangat baik. Mode dan fitur yang terdapat di kamera VIVO V32 5G sendiri memang sangat banyak, sehingga Anda bisa eksplor lebih jauh dalam pengambilan gambar. 

Smartphone ini sudah mempergunakan chipset yang mendukung koneksi 5G yang sekarang ini menjadi koneksi internet paling cepat. Baterai yang digunakan sendiri adalah 4400, memang cukup besar dan diimbangi dengan fast charging, jadi lebih cepat dalam mengisi daya. Selain itu android yang digunakan di smartphone ini adalah android 12, yang tentunya memiliki banyak sekali fitur menarik. 

Untuk layar dari smartphone ini sendiri adalah 6,4 inci namun mempergunakan Amoled dengan kualitas HDR+ yang sangat jernih. Refresh rate yang ada pada layar smartphone ini adalah 90 Hz, dan ada touch id di bagian dalam layar sebagai perlindungan pada smartphone. Untuk harga dari smartphone ini sendiri ada di kisaran 6 jutaan, dan menjadi salah satu smartphone favorit banyak orang. 


VIVO T1 Pro 5G

Berikutnya ada smartphone dari VIVO yang termasuk dalam smartphone high end juga yakni adalah VIVO T1 Pro 5G dengan spesifikasi yang sangat mantap. Menggunakan chipset Snapdragon 778G 5G yang membuat smartphone ini sudah mendukung koneksi 5G yang super cepat. Dan di smartphone ini ada sistem air cooling yang membuat smartphone ini bisa tetap dingin meskipun sedang bekerja dengan keras. 

Salah satu keunggulan dari smartphone ini adalah dari sektor kamera, di mana setup kamera belakang itu ada 3 kamera yakni 64 MP, 8 MP wide angle dan juga 2 MP kamera macro. Untuk kamera depan itu ada 16 MP yang sangat baik dalam mengambil gambar dan penuh fitur. Selain itu di smartphone ini bisa merekam bersamaan kamera depan dan belakang, dan ada ultra stable yang membantu perekaman video di HP VIVO terbaru 2022 ini. 

RAM yang dimiliki oleh smartphone ini adalah 8GB yang bisa ditambahkan mencapai 4 GB yang diambil dari ROM 128 GB. Smartphone ini memakai bahan plastik kaca, yang tentunya tidak akan mudah menempel sidik jari di smartphone ini. Selain itu juga ada baterai 4700 mAh yang cukup besar dan didampingi dengan fast charging yang membuat pengisian daya lebih cepat. 

Untuk layar sendiri memang cukup menarik juga, karena mempergunakan layar AMOLED yang kita ketahui memiliki kualitas gambar yang tinggi. Ukuran dari layar sendiri adalah 6,4 inci dengan kualitas FHD+ yang sudah pasti akan memanjakan mata dan ada fitur eye care juga. Dan layarnya sendiri sudah memiliki refresh rate mencapai 90 Hz yang membuat layar bisa berjalan dengan lancar. 

Smartphone ini juga memiliki fitur NFC, sehingga bisa dipakai untuk berbagai macam hal di era digital seperti sekarang ini. Dan untuk membeli smartphone ini Anda harus mempersiapkan uang sebesar 4,5 jutaan, namun spesifikasi ini sungguh sangat sesuai dengan harga tersebut. 


VIVO T1 5G

VIVO T1 5G sendiri memiliki prosesor yang cukup baik, dengan Dimensity 810 5G membuat smartphone ini sudah memiliki koneksi 5G. Selain itu juga memiliki fabrikasi 6nm yang tentunya akan membuat kinerja dari smartphone akan lebih efektif dan juga efisien. Dan ada fitur cooling pada smartphone yang tentunya akan membuat smartphone lebih dingin pada saat dipakai bermain game. 

Untuk ukuran RAM sendiri adalah 8GB yang kemudian bisa Anda tambahkan dari ROM 128 GB mencapai 4 GB RAM. Namun ada juga pilihan RAM 4 GB, dan memiliki harga yang memang sedikit lebih murah dibandingkan dengan RAM 8 GB. Untuk RAM 4 GB sendiri hanya bisa menambahkan RAM sebesar 1 GB saja, dan itu menjadi batasan tambahan RAM untuk varian 4 GB. 

Layar pada smartphone ini adalah 6,5 inci dengan kualitas gambar FHD+ dengan tipe layar P3 Gamut Color. Dan layar seperti ini sangat bisa memberikan visual yang sangat memanjakan mata Anda, dan sangat enak dipakai untuk memainkan game berat. Smartphone ini pun sudah dilengkapi dengan fitur NFC juga lho, jadi bisa dipakai untuk e-money dan lain sebagainya. 

Kamera yang terpasang pada HP VIVO terbaru 2022 ini memang cukup menarik, dengan 3 setup kamera yakni 50 MP, 2 MP, dan 2 MP. Selain itu di kamera depan untuk pengambilan foto dan video selfie sendiri sudah ada kamera 16 MP yang mempergunakan night camera. Yang menarik dari sektor kamera adalah fitur yang tersedia di smartphone ini memang sangat banyak sekali yang membantu kinerja kamera lebih baik.

Kelengkapan fitur dan juga sensor dari smartphone ini pun sudah sangat baik sekali, sehingga fungsionalitasnya pun semakin tinggi. Selain itu smartphone ini dibekali baterai 5000 mAh yang pastinya akan sangat cukup untuk penggunaan harian Anda. Dan soal informasi harga dari smartphone ini sendiri adalah 3 juta untuk varian 4 GB 128 GB, dan 3,4 juta untuk varian 8 GB 128 GB. 


VIVO X70 Pro

Ini adalah salah satu smartphone flagship dari VIVO yang memang memiliki spesifikasi yang sangat luar biasa terutama di bidang kamera. Karena kamera di X70 Pro ini sudah diverifikasi oleh ZEISS yang tentunya bisa mengambil gambar dan video dengan jauh lebih baik. Fitur yang tersedia pun lengkap termasuk ultra stability video yang bisa membuat Anda mengambil video dengan jauh lebih stabil. 

Untuk sektor kamera sendiri di bagian belakang itu mempergunakan setup 4 kamera yakni 50 MP, 12 MP, 12 MP, dan 8 MP. Di bagian depan ada juga kamera depan 32 MP yang tentunya memiliki kualitas yang sangat baik dalam mengambil gambar. Fitur yang sangat lengkap dengan spesifikasi kamera seperti ini, tentu akan membuat pengambilan gambar dan video jauh lebih jernih dan terlihat pro. 

Untuk chipset yang digunakan pun tidak main-main juga, karena menggunakan Mediatek Dimensity 1200 dengan 5G. Sehingga smartphone flagship dari VIVO ini pun sudah bisa mempergunakan koneksi internet 5G yang super cepat itu. Selain itu RAM yang digunakan itu 12 GB dan bisa diperluas sampai 4GB yang diambil dari ROM sebesar 256 GB, ini sungguh performa yang sangat luar biasa. 

Untuk layar sendiri mempergunakan layar AMOLED dengan ukuran 6,5 inci dengan kualitas FHD+ yang memang sangat jernih. Selain itu juga layar di smartphone ini memiliki refresh rate mencapai 120 Hz, ini jelas akan sangat mulus sekali ketika digunakan. Dan layar dari smartphone ini pun ada sertifikat eye care display, yang membuat mata tidak cepat lelah pada saat mempergunakan smartphone. 

Semua sensor yang ada dan bisa digunakan smartphone saat ini sudah tersedia dan juga didukung di smartphone ini. NFC untuk e-money dan kebutuhan lainnya pun sudah bisa digunakan di smartphone ini, jadi jelas fiturnya sangat lengkap. Baterai yang digunakan itu adalah 4450 mAh yang tentunya didampingi fast charging supaya tidak memakan waktu lama pada saat mengisi daya di HP VIVO terbaru 2022 ini. 

Untuk harga dari smartphone ini pun memang cukup fantastis yakni adalah kisaran 10 jutaan, namun spesifikasi ini sungguh sangat layak. 


VIVO V23e

VIVO V23e ini merupakan salah satu smartphone kelas menengah yang memang sangat fokus pada kamera dan juga pengambilan gambar. Terbukti dari setup kamera yang digunakan yang tentunya memang sangat menunjang untuk bisa mengambil berbagai gambar di segala medan dan kondisi cahaya. Selain itu juga ada banyak sekali fitur seperti AI extreme night ini akan membantu pencahayaan lebih terang saat pengambilan gambar di malam hari. 

Untuk setup kameranya sendiri memang cukup istimewa, karena smartphone ini meletakkan kamera 50 MP di bagian depan untuk selfie. Selain itu di bagian belakang tertanam 3 kamera yakni 64 MP yang utama, 8 MP wide angle, dan juga 2 MP untuk macro. Dengan setup kamera seperti itu, sudah bisa dipastikan kalau smartphone atau HP VIVO terbaru 2022 ini memang fokus pada kamera. 

Untuk bagian performa pun smartphone ini sangat menarik, karena menggunakan Mediatek Helio G96 yang performanya itu sangat baik. Dan smartphone ini memiliki RAM 8 GB yang bisa diperluas sampai 4 GB yang diambil dari ROM 128 GB. Dengan spesifikasi seperti ini, sudah pasti performanya itu sangat baik dan bisa dipakai untuk memainkan berbagai macam game. 

Selain itu di bagian layar dari smartphone ini pun menarik, karena mempergunakan layar AMOLED yang kualitas gambarnya sangat tinggi. Untuk ukuran layar sendiri adalah 6,4 inci dengan kualitas grafis mencapai FHD+ yang tentunya memberikan gambar yang sangat memanjakan mata. Ada fitur touch id juga yang menempel di layar untuk mengunci smartphone dan menjaga keamanan dari smartphone tersebut. 

Smartphone ini memiliki baterai 4050 mAh yang mungkin sudah cukup besar dengan ditambahkan adanya fast charging untuk pengisian daya yang jauh lebih cepat. Ada juga fitur NFC yang mungkin bisa dipakai untuk berbagai hal, dan Anda hanya perlu pindah bagian atas atau tengah smartphone. harga dari smartphone ini sendiri adalah di kisaran 4,4 juta, namun ada diskon sekarang menjadi 4 juta saja. 



VIVO Y21

Berikutnya ada smartphone dari VIVO yakni Y21 yang juga memiliki banyak varian, yang tentunya memiliki harga yang berbeda sesuai dengan spesifikasinya. HP VIVO terbaru 2022 ini memang jadi lebih fleksibel, karena orang jadi bisa membeli yang sesuai dengan budget dan juga kebutuhan. Memang ada perbedaan antara setiap varian Y21 ini, akan tetapi tidak terlalu signifikan sebenarnya. 

Pada kesempatan kali ini kami akan jelaskan mengenai smartphone VIVO Y21 ini dengan sebaik mungkin kepada Anda. 


VIVO Y21

Untuk smartphone ini memang memiliki spesifikasi yang cukup baik dengan harga yang ada di kisaran 2,4 jutaan. Menggunakan chipset Helio P35 dengan RAM 4 GB yang bisa diperluas sampai 1 GB dan ROM di smartphone ini adalah 64 GB. Baterai yang terpasang di smartphone ini adalah 5000 mAh yang kami rasa akan cukup untuk pemakaian satu hari penuh. 

Untuk ukuran layar sendiri memang 6,5 inci dengan layar LCD dan hanya memiliki kualitas gambar HD+ saja, namun ini sudah cukup baik. Baterai yang ditanam itu kan cukup besar di smartphone ini, sehingga diberikan fitur fast charging untuk membantu pengisian daya jadi lebih cepat. Smartphone ini memang memiliki spesifikasi yang tidak istimewa, namun dilihat dari harganya kami rasa sangat masuk akal. 

Untuk setup kamera sendiri juga tidak terlalu istimewa, di mana kamera depan untuk selfie tersedia kamera 8 MP. Selain itu ada juga kamera belakang dengan setup dual kamera yakni 13 MP dan juga 2 MP untuk kamera macro yang menarik. Meskipun kamera yang tersemat tidak istimewa, akan tetapi sangat banyak fitur yang membuat pengambilan gambar tetap maksimal. 


VIVO Y21s

Berikutnya adalah smartphone yang sedikit di atas dari versi sebelumnya ini adalah VIVO Y21s. Perbedaan harganya pun tidak terlalu besar yakni di 2,7 jutaan saja, namun memiliki spesifikasi yang sudah cukup berbeda sebenarnya. Untuk chipset sendiri memakai Helio G80 gaming, dengan RAM yang masih sama namun ROM 128 GB, sangat cocok untuk pemakaian gaming. 

Untuk sisi layar sendiri memang belum ada perubahan dengan versi sebelumnya, karena masih menggunakan LCD 6,5 inci. Selain itu kualitas dari layarnya pun belum berubah yakni di HD+ saja, namun untuk spesifikasi performa memang sudah sedikit berkembang. Dan untuk baterai sendiri masih sama terpasang 5000 mAh dengan tambahan fast charging untuk pengisian daya lebih cepat. 

Untuk sektor kamera ada perubahan untuk kamera bagian belakang, dan untuk kamera selfie sendiri masih sama yakni 8 MP. Untuk kamera belakang sudah menggunakan setup 3 kamera yakni 50 MP, 2 MP, dan juga 2 MP. Namun secara fitur dalam pengambilan gambar dan video sendiri masih belum banyak berbeda dengan versi yang sebelumnya. 


VIVO Y21T

Versi VIVO Y21T ini adalah yang paling tinggi dibandingkan dengan versi Y21 yang lainnya terutama dari sisi spesifikasi. Harganya sendiri memang cukup berbeda ya, karena smartphone ini memiliki harga sekitar 3 jutaan saja. Dan hp VIVO terbaru 2022 ini memang sudah memiliki perkembangan cukup signifikan dalam hal spesifikasi smartphone. 

Chipset yang digunakan di smartphone ini adalah Snapdragon 680 yang performanya itu sangat jauh dengan versi sebelumnya. Selain itu dari sisi RAM sendiri sudah meningkat menjadi 6GB yang bisa diperluas sampai 2 GB RAM. Untuk ROM dari smartphone ini adalah 128 GB yang tentunya akan sangat baik untuk menyimpan berbagai game yang berat. 

Untuk sektor kamera sendiri masih belum berbeda dengan versi Y21s, karena di kamera belakang sudah menggunakan setup 3 kamera. Dari sisi fitur pun belum banyak perubahan juga, sehingga memang untuk sektor kamera itu masih sama dengan versi Y21S. Dari sisi layar sendiri juga masih sama dengan versi Y21 biasa, dengan 6,5 inci dan juga kualitasnya hanya HD+ saja. 

Sektor baterai pun tidak berubah, karena memang 5000 mAh ini sendiri adalah kapasitas yang memang cukup besar. Dan memang dengan harga yang ditawarkan itu memang kami rasa cukup pantas dengan mendapatkan spesifikasi yang seperti itu. Namun Y21T ini adalah varian paling tinggi terlihat dari chipset dan juga dari RAM dan ROM yang memang paling besar. 



VIVO Y15

Berikutnya ada smartphone dari VIVO yakni adalah Y15 yang juga memiliki 2 varian yang berbeda dan tentunya harganya berbeda pula. Spesifikasi yang berbeda inilah yang sebenarnya kemudian membuat harga dari kedua smartphone ini pun jadi cukup berbeda. Dan pada kesempatan kali ini kami akan jelaskan kedua smartphone yang mungkin memang sedikit berbeda dari Y15 ini. 


VIVO Y15

Ini adalah salah satu smartphone yang cukup menarik dengan tampilan yang baik dan juga spesifikasi yang cukup baik juga. Untuk harganya sendiri adalah 2,4 juta, dan kami rasa sangat sepadang dengan spesifikasi yang Anda dapatkan. Salah satunya adalah soal chipset yang digunakan itu adalah Octa core 2,4 Ghz, dengan RAM 4 GB dan ROM 64 GB sudah cukup untuk bermain game. 

Di sektor layar itu ada layar LCD dengan ukuran 6,3 inci yang hanya memiliki kualitas HD+ saja, jadi memang sesuai dengan harga. Namun baterai yang ditanamkan itu sudah 5000 mAh, sehingga kami rasa sangat kuat dan tahan lama untuk memainkan game. Ini memang menjadi salah satu smartphone yang tepat untuk dipakai game ringan untuk mengisi waktu luang. 

Dari sisi kamera pun tidak terlalu spesial, seperti kamera depan 16 MP namun bisa menghasilkan gambar yang baik. Untuk kamera di bagian belakang sendiri ada 3 setup kamera yakni 13 MP, 8 MP, dan juga 2 MP. Meskipun terbatas dari sisi kamera, namun fitur kamera sangat lengkap yang membuat orang bisa mengambil gambar dengan jauh lebih baik dengan hp VIVO terbaru 2022 ini. 


VIVO Y15s

Versi Y15s ini justru adalah versi yang lebih rendah dari yang sebelumnya, ini terlihat dari harganya yang memang jauh lebih murah. Terlihat untuk varian RAM 3 ROM 32 GB itu harganya adalah 1,8 juta, sementara untuk RAM 3 ROM 64 GB 1,9 juta. Meskipun lebih murah, akan tetapi performa yang dimiliki smartphone ini tetap cukup baik dan maksimal. 

Untuk chipset sendiri menggunakan Helio P35 yang memang sangat cocok untuk digunakan memainkan game yang tidak terlalu berat. Dan RAM 3 GB ini bisa ditambahkan sampai 0,5 GB yang diambil dari ROM yang dimiliki oleh smartphone tersebut. Baterai masih tetap dipertahankan di 5000 mAh, karena daya tahan smartphone itu sangat penting. 

Untuk layar dari smartphone pun masih sama saja, jadi menggunakan layar LCD IPS dengan ukuran 6,5 inci saja. Kualitas dari layar pun hanya HD+ saja, namun kami rasa wajar melihat harga yang ditawarkan itu memang sangat terjangkau. Meski begitu beberapa teknologi sudah baru seperti menggunakan fingerprint di bagian samping misalnya. 

Untuk sektor kamera sendiri memang ada sedikit penyesuaian, di mana untuk kamera depan itu hanya 8 MP saja. Selain itu untuk kamera belakang pun sudah tidak lagi 3 setup melainkan menggunakan 2 setup kamera yakni 13 MP dan juga 2 MP saja. Namun fitur pada kamera yang disematkan membuat pengambilan gambar dan juga video pun jadi tetap berkualitas. 



VIVO V21

Berikutnya ada tipe V21 yang juga menjadi salah satu smartphone dari VIVO yang terbilang memiliki performa yang sangat baik dengan koneksi 5G. Namun memang ada 2 tipe dari smartphone ini yang berbeda, dan tentunya memiliki harga yang juga berbeda sesuai dengan spesifikasi. Dan pada kesempatan ini kami akan jelaskan kedua tipe dari VIVO V21 ini. 


VIVO V21

Pertama ada VIVO V21 yang memang memiliki spesifikasi yang sangat baik meskipun mungkin belum mempergunakan koneksi 5G. Chipset yang digunakan itu adalah Snapdragon 720G yang tentunya memiliki performa yang sangat baik. Dipadukan dengan pilihan RAM 8 GB dan ROM antara 128 dan 256 GB yang tentunya bisa memperbesar performa dari smartphone ini. 

Untuk ukuran layar dari smartphone ini adalah 6,4 inci dan mempergunakan layar AMOLED yang sangat berkualitas. Kualitas layar smartphone ini sangat baik, karena memang sudah mencapai FHD+ yang tentunya bisa menghasilkan gambar yang sangat jernih. Refresh rate yang dimiliki adalah 90 Hz, jadi layarnya itu akan sangat lancar dan mulus saat dipakai. 

Untuk sektor kamera dari hp VIVO terbaru 2022 ini cukup baik, di bagian depan ada 44 MP AF yang kualitasnya sangat baik. Untuk bagian belakang itu ada 3 setup kamera yakni 64 MP, 8 MP dan juga 2 MP untuk macro. Fitur dari pengambilan gambar ini memang sangat banyak sekali, sehingga bisa menghasilkan gambar dan video yang sangat baik. 

Untuk baterai dari smartphone ini adalah 4000 mAh yang sudah dibekali dengan fitur fast charging untuk pengisian daya lebih cepat. Untuk harga dari smartphone ini sendiri dibedakan dengan ukuran ROM, ROM 128 GB itu harganya 4 jutaan. Sementara untuk ROM 256 GB, harganya itu mencapai 5 jutaan. 


VIVO V21 5G

Lalu yang kedua adalah VIVO V21 yang memang hampir sama dengan VIVO V21 namun ini sudah mendukung koneksi 5G ini. Di mana ada chipset Mediatek Dimensity 800 U yang merupakan SOC untuk mendukung koneksi 5G secara maksimal. Ditambah dengan RAM 8 GB yang bisa diperluas sampai 4 GB dan juga ROM 128 GB membuat performa menjadi semakin baik. 

Ukuran layar sendiri masih sama dengan VIVO V21, menggunakan AMOLED dengan ukuran 6,4 inci dengan kualitas FHD+. Kapasitas baterai pun masih sama yakni 4000 mAh dengan bekal fast charging untuk bisa mengisi daya dengan jauh lebih cepat. Smartphone ini pun sudah dibekali dengan fitur NFC yang bisa dipakai untuk toll ataupun untuk e-money. 

Setup kamera sendiri memang tidak berbeda jauh, dengan kualitas pengambilan gambar dan juga video yang memang sangat baik. Fitur yang membantu kamera dalam mengambil gambar pun memang tidak berbeda juga, sehingga kualitas foto dan video sudah pasti baik. Untuk harga dari smartphone ini sendiri ada di kisaran 4,5 jutaan, dan spesifikasinya pun sangat sesuai dengan harga yang ditawarkan. 


VIVO Y53S

Berikutnya ada VIVO Y53s yang merupakan salah satu smartphone menengah yang dimiliki oleh VIVO ini. Dilihat dari spesifikasinya yakni dengan chipset Helio G80 gaming, tentunya membuat smartphone ini sangat tepat dipakai untuk gaming. Apalagi ada RAM 8 GB yang bisa diperluas sampai 4 GB dan juga memiliki ROM 128 GB, ini jelas meningkatkan performa yang dimiliki oleh smartphone ini. 

Untuk kapasitas baterai dari smartphone ini adalah 5000 mAh dengan fitur fast charging untuk pengisian daya lebih cepat. Ini akan sangat membantu Anda dalam mendapatkan smartphone yang bisa dipakai dengan baik untuk memainkan game. Smartphone ini pun sudah dilengkapi dengan ultra mode untuk membuat hp VIVO terbaru 2022 ini lebih maksimal dalam memainkan berbagai macam game. 

Untuk kelengkapan sensor ini memang bisa dibilang cukup lengkap, malah termasuk dalam golongan sangat lengkap. Untuk layar sendiri menggunakan P3 Gamut Color dengan ukuran layar 6,5 inci dengan kualitas gambar pada layar itu mencapai FHD+. Anda akan benar-benar sangat nyaman dalam mempergunakan layar tersebut, mata Anda akan sangat dimanjakan dengan layar ini. 

Untuk kamera sendiri memang cukup baik juga, bahkan bisa dibilang sangat baik seperti kamera depan 16 MP misalnya. Selain itu di bagian belakang ada setup 3 kamera dengan kamera utama 64 MP, 2 MP, dan 2 MP untuk macro dan juga bokeh. Setup kamera yang cukup baik ini masih ditambah dengan berbagai fitur dalam pengambilan gambar dan video yang membuatnya makin baik. 

Ini adalah smartphone yang nampaknya memang fokus pada gaming, dan memiliki harga yang cukup terjangkau juga. Harga dari smartphone ini adalah 3, 7 jutaan yang memang sangat pas dan sesuai dengan spesifikasi yang Anda dapatkan. 



VIVO X60

VIVO X60 itu adalah salah satu varian dari VIVO yang juga memiliki 2 tipe yang tentunya akan berbeda harga dan lain sebagainya. Kita perlu ketahui kedua smartphone tersebut, agar supaya tahu perbedaan dari kedua smartphone ini. Nah pada kesempatan kali ini kami akan coba jelaskan mengenai kedua smartphone tersebut yang memang termasuk dalam kalangan smartphone High End. 


VIVO X60

Ini adalah smartphone yang sangat mengutamakan kamera, karena bekerja sama dengan Zeiss yang sangat pro dalam kamera. Sehingga kamera pada smartphone ini jelas sangat baik, terlihat dari kamera depan 32 MP yang kualitasnya sangat baik. Selain itu ada juga 3 setup kamera di bagian belakang yakni 48 MP, 13 MP dan 13 MP yang sudah pasti hasilnya sangat luar biasa. 

Karena ini bekerja sama dengan Zeiss, maka sudah pasti kemampuan dari kamera di smartphone ini sangatlah baik dan maksimal. Ditambah lagi ada banyak sekali fitur seperti AI, dan masih banyak lagi yang membuat pengambilan video dan gambar jadi semakin baik hasilnya. Ada lampu kilat di bagian depan dan juga belakang dari kamera yang membuat pencahayaan jadi hal yang tidak menyulitkan. 

Meskipun ini adalah smartphone high end dan fokus pada kamera, namun performa dari smartphone ini tidak bisa disepelekan. Dengan chipset Snapdragon 870 5G memiliki performa yang maksimal dan juga membuat smartphone memiliki koneksi 5G yang super cepat. RAM yang digunakan itu 8 GB yang bisa diperluas mencapai 4 GB dan dengan ROM sekitar 128 GB. 

Baterai dari hp VIVO terbaru 2022 ini menggunakan 4300 mAh yang sudah dibekali dengan fitur fast charging untuk pengisian daya lebih cepat. Dan untuk layarnya sendiri sudah menggunakan 6,5 inci AMOLED yang kualitas gambar mencapai FHD+. Ini membuat smartphone ini hampir menjadi salah satu smartphone high end dengan spesifikasi flagship. 

Sensor yang ada di HP ini pun memang sangat lengkap, bahkan semua yang Anda butuhkan pasti ada di smartphone ini. NFC yang sangat berguna untuk pembayaran e-money dan lainnya dengan menggunakan alat pemindaian khusus. Untuk harga dari VIVO X60 sendiri adalah di 8 jutaan. 


VIVO X60 Pro

Untuk versi Pro ini memang versi peningkatan dari sebelumnya, dan juga bekerja sama dengan Zeiss juga. Sehingga memang dari sisi kamera itu tidak ada perubahan yang cukup signifikan, akan tetapi memang memiliki fitur yang lebih banyak. Mulai dari stabil dalam pengambilan video, ultra night mode, dan masih banyak lagi yang fitur kamera yang lainnya. 

Selain itu perbedaan terletak pada RAM dan juga ROM, di mana untuk RAM sendiri menggunakan 12 GB yang bisa diperluas sampai 3 GB. Untuk ROM sendiri ukurannya adalah 256 GB, dan untuk chipset memang masih sama saja dengan VIVO X60 yang sebelumnya. Sementara untuk baterai sendiri memang sedikit kurang yakni menjadi 4200 mAh yang memang cukup besar dan diberi fast charging untuk pengisian daya maksimal. 

Dari sisi layar juga masih sama saja, dan juga untuk kelengkapan sensor yang tersedia pun juga sama saja. Selain itu ada NFC juga sama, serta sudah mendukung koneksi internet 5G juga seperti sebelumnya. Namun untuk harganya sendiri di smartphone ini adalah 10 jutaan, dan kami rasa ini cukup sepadan dengan kualitas kamera dan performa. 


VIVO Y51A

Smartphone VIVO yang berikutnya yang juga menjadi salah satu smartphone menengah adalah VIVO Y51A yang memang cukup merata di berbagai bidang. Untuk smartphone ini memakai chipset Snapdragon 662 dengan RAM 8 GB dan juga ROM 128 GB. Ini adalah sebuah spesifikasi yang membuat smartphone itu akan memiliki performa yang memang cukup baik dan cepat. 

Untuk sektor layar sendiri memang belum mempergunakan AMOLED, masih mempergunakan IPS LCD dengan ukuran 6,5 inci. Kualitas gambar dari layar yang ada di smartphone ini adalah FHD+, jadi meskipun IPS, bisa memberikan kualitas gambar yang sangat baik. Untuk baterai menggunakan 5000 mAh yang tentunya akan cukup kuat seharian, dan sudah ada fitur fast charging untuk pengisian lebih cepat. 

Lalu untuk kamera yang terpasang memang cukup bisa menghasilkan gambar yang baik, seperti kamera depan 16 MP. Sementara untuk kamera belakang sendiri ada 3 setup kamera yakni 48 MP, 8 MP wide angle, dan macro 2 MP. Di kamera ada AI yang membantu pengambilan gambar lebih maksimal, dan juga masih banyak sekali fitur lainnya di kamera yang membuat foto dan video lebih baik. 

Untuk dukungan sensor dan lain sebagainya itu memang cukup lengkap di smartphone ini, namun memang belum mendukung 5G. Selain itu juga tidak ada NFC yang mungkin sekarang ini menjadi salah satu fitur yang cukup penting Untuk harganya sendiri kami rasa cukup masuk akal dengan spesifikasi ini, karena hp VIVO terbaru 2022 ini memiliki harga 3,4 jutaan. 


VIVO Z1 Pro

Terakhir ada VIVO Z1 pro yang memiliki spesifikasi yang sangat baik dengan teknologi AI yang meliputi berbagai hal. Jadi AI ini tidak hanya untuk kamera saja, tapi juga untuk performa dalam gaming, dan juga untuk mendinginkan smartphone supaya tidak terlalu panas. Chipset yang dipakai Snapdragon 712 AI engine dengan RAM 4 dan 6 ROM 64 dan 128 GB sebagai pilihannya. 

Layar full incell 6,5 inci dengan kualitas gambar FHD+ yang bisa memanjakan mata dan juga ada fitur eye care juga. Kamera depan 32 MP dan kamera belakang itu ada 3 yakni 16 MP, 8 MP wide angle, dan 2 MP depth kamera. Harga hp VIVO terbaru 2022 ini 2,7 untuk 4GB 64 GB, dan 3,5 untuk 6GB 128 GB.