Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Cek Spesifikasi HP Realme Dengan Mudah

4 Cara Cek Spesifikasi HP Realme Dengan Mudah - Spesifikasi dari sebuah HP tentu sangat penting diperhatikan ketika akan membeli HP. Setidaknya, mengetahui spesifikasi HP bisa menjadi gambaran ataupun acuan untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan Anda, terutama jika Anda berniat membeli HP Realme. Berikut ini ada beberapa cara cek spesifikasi HP Realme yang bisa dengan mudah Anda praktikkan, dan cara ini bisa Anda gunakan di semua tipe HP Realme.

 

4 Cara Cek Spesifikasi HP Realme Dengan Mudah
4 Cara Cek Spesifikasi HP Realme Dengan Mudah


Selain berguna saat membeli, pentingnya mengetahui spesifikasi HP Realme juga harus Anda perhatikan ketika akan menjualnya. Menyampaikan secara lengkap komponen hardware, software, dan juga fitur-fitur yang tersemat di HP Realme bisa membantu Anda menemukan pemilik baru HP Anda dengan mudah sesuai kebutuhan calon pembeli.


Cara Mudah Cek Spesifikasi HP Realme

Meskipun HP Realme masih terbilang pendatang baru di pasaran, tetapi Realme memiliki performa mumpuni serta desain yang menarik. Harganya juga murah, menjadikannya dengan mudah diterima di berbagai kalangan.


Ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengecek spesifikasi HP Realme. Untuk cara lengkapnya, perhatikan cara-caranya berikut ini:

Cek Spesifikasi Melalui Kardus HP
Ini merupakan cara termudah untuk mengecek spesifikasi HP Realme. Selain memiliki fungsi sebagai wadah, kardus juga memuat informasi mengenai spesifikasi HP Realme. Mulai dari hardware, software, fitur-fitur, jenis dan kapasitas baterai, RAM dan ROM, prosesor, hingga chipset dan seri GPU yang digunakan.

Cek Spesifikasi Melalui Pengaturan HP
Jika kardus HP tidak ada atau hilang, Anda bisa mengecek spesifikasi Realme melalui menu Settings atau Pengaturan. Untuk caranya, Anda tinggal masuk ke menu Pengaturan dan pilih menu Tentang Ponsel atau About Phone.
Halaman tersebut menyajikan informasi seperti tipe HP, versi android, versi ColorOS, dan kapasitas baterai. Meskipun tidak terlalu lengkap, setidaknya bisa memberikan gambaran spesifikasi bagian-bagian penting yang perlu Anda ketahui.

Cek Spesifikasi Melalui Website Realme
Cara mengecek spesifikasi HP melalui website resmi Realme hanya bisa dilakukan secara online. Untuk caranya, Anda bisa simak langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Buka aplikasi browser di perangkat Anda.
  2. Kunjungi website resmi Realme lalu pilih Realme Smartphone.
  3. Selanjutnya muncul daftar tipe HP Realme, pilihlah yang sesuai dengan tipe yang ingin Anda ketahui spesifikasinya.
  4. Pada halaman berikutnya, Anda bisa mengetahui spesifikasi HP Realme dengan menggulir halaman sampai bagian bawah di menu Tentang Produk.

 

Cek Spesifikasi Melalui Info IMEI
Melalui situs info IMEI, Anda bisa mengetahui spesifikasi HP Realme sekaligus mengecek apakah HP milik Anda legal atau illegal. Untuk caranya, simak langkah-langkahnya beriku ini:

  1. Cek nomor IMEI HP Realme Anda terlebih dahulu melalui menu Tentang Ponsel di menu Pengaturan. Bisa juga melalui panggilan telepon *#06# dan nomor IMEI akan tampil di layar.
  2. Salin nomor IMEI tersebut lalu buka aplikasi browser.
  3. Kunjungi website Info MEI.
  4. Masukkan nomor IMEI ke kolom yang tersedia. Checklist kotak I Am Human sebagai verifikasi Captcha.
  5. Tekan tombol CHECK dan tunggu sistem melakukan pengecekan.
  6. Setelah berhasil, layar akan menampilkan infotmasi tentang spesifikasi HP Realme Anda.
  7. Sebagai catatan, pengecekan IMEI tidak akan berhasil jika HP Realme yang Anda cek adalah barang ilegal atau berasal dari Black Market (BM).

 

Itu dia beberapa cara cek spesifikasi HP Realme bisa dilakukan dengan mudah, bahkan tanpa perlu install aplikasi tambahan. Setelah mengetahui cara mengecek spesifikasi HP Realme, kini Anda tidak perlu lagi kebingungan memilih tipe HP Realme yang sesuai dengan kebutuhan Anda.