Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghilangkan Tulisan Aksesibilitas di HP OPPO A3s

Cara menghilangkan tulisan aksesibilitas yang muncul di oppo a3s ternyata cukup mudah dan cepat, yang anda perlukan hanya mengakses menu pengaturan dan pilih opsi Pengaturan tambahan. Berikutnya, anda masuk ke dalam opsi Bebas Halangan, dan di dalamnya anda matikan opsi Maksimalkan Gerakan, Subtitle, Klik Bila Kursor Berhenti Bergerak, Tekan Tombol Daya Mengakhiri Panggilan.

Baca Juga




Lalu ubah opsi Penunda Sentuh dan Tahan menjadi singkat, jika telah anda selesaikan semua terakhir restart hp oppo a3s anda. Perlu anda perhatikan bahwa munculnya tulisan aksesibilitas yang terdapat di notifikasi bar dikarenakan aplikasi yang anda instal ke dalam sistem operasi hp oppo a3s. Dan juga bisa diakibatkan karena aktifnya salah satu opsi sebagaimana yang disebutkan diatas yang berada di Bebas Halangan.






Namun, jika anda telah melakukan cara menyembunyikan tulisan aksesibilitas pada ponsel oppo a3s diatas, namun anda belum juga menemukan solusinya maka anda perlu menghapus aplikasi yang membutuhkan akses ke arah fitur aksesibilitas tersebut serta langkah yang paling aman untuk bisa anda lakukan untuk menghilangkannya ialah dengan cara hard reset/factory reset ponsel oppo a3s anda.


Sebagai catatan tambahan bagi anda semua pengguna perangkat oppo a3s yang mungkin belum mengetahui apa itu aksesibilitas. Opsi tersebut disediakan untuk memberikan cara berinsteraksi lain selain dengan menggunakan layar sentuh atau tampilan yang ada di dalam layar utama perangkat oppo a3s seperti contoh misalkan Magnification Gestures. Yang bisa digunakan untuk memperbesar ukuran layar dengan mengetuk dua kali dibagian tertentu.

Baca Juga


Dengan tujuan agar bagi pengguna smartphone oppo a3s dapat terbantu untuk membaca konten yang dimunculkan pada layar. Memang fitur ini tersedia di semua smartphone android selain oppo a3s yang kini tengah banyak beredar di pasaran. Bagi pengguna yang belum saatnya menggunakan fitur ini, anda pun bisa menghilangkannya. Sekian Cara Menghilangkan Tulisan Aksesibilitas di HP OPPO A3s. Semoga Bermanfaat!