Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggunakan GL TOOLS Pada Game Android OPPO Neo 7

Cara menggunakan GL Tools di Game Android Oppo Neo 7 dapat anda lakukan dengan beberapa tahapan sebagai berikut, diantaranya silahkan download aplikasinya terlebih dahulu disini. Sebelumnya back up semua data yang ada di dalam memori internal anda dan pindahkan saja ke memori ekternal melalui CWM atau TWRP. Pastikan koneksi internet anda aktif, dan jika anda telah berhasil download segera pasang dan buka aplikasinya.

Baca Juga




Saat anda membuka aplikasi GL Tools di hp oppo neo 7, beri tanda centang di tiga menu yang tersedia, lalu ketuk tombol instal. Nanti akan ada dua jenis mode instalasi untuk aplikasi ini, ada baiknya anda pilih mode instalasi yang berada di sebelah kiri. Nanti akan muncul pemberitahuan berupa pop up yang menyarankan anda untuk membuat file uninstall_gltools.zip setelah itu klik OK. Hp Oppo Neo 7 anda pun akan di restart.






Ponsel oppo neo 7 anda akan di restart secara otomatis, dan biasanya proses ini akan memakan waktu cukup lama karena adanya perubahan dari sistem ponsel sehingga proses boot media akan melakukan analisa file sistem yang ada. Jika ponsel oppo neo 7 anda berhasil melakukan booting, maka aplikasi GL Tools berhasil pula anda pasang. Namun, bilamana proses booting memakan waktu lebih lama dari biasanya maka pertanda gagal.


Kemudian, silahkan buka aplikasi GL Tools yang telah berhasil anda instal di perangkat oppo neo 7, lalu pilih game android mana yang anda inginkan untuk di benahi agar di saat bermain game tidak akan terasa berat lagi. Adapun pengaturannya dapat anda lakukan sebagai berikut. Jika dalam keadaan normal dan tidak perlu mengurangi texture, anda perlu mencentang Enable Custom Settings For This dan Optimize GLSL Shaders serta Use Fake GPU Info.

Baca Juga


Lalu, jika anda memilih mode normal dan mengurangi texture, ketiga opsi diatas tetap anda pilih dengan klik tanda centang namun ditambahkan opsi Force 16 Bit Randering. Dan untuk mode overlock, pengaturannya sama persis jika menggunakan mode normal dan mengurangi texture. Beberapa opsi mode diatas, sudah cukup untuk memperbaiki grafik game android yang anda mainkan di smartphone oppo neo 7. Silahkan saja pilih sesuai dengan kebutuhan, dan disarankan untuk tidak menggunakan mode overlock untuk permainan game yang butuh waktu lama karena file sistem akan bekerja keras untuk itu. Sekian Cara Menggunakan GL TOOLS Pada Game Android OPPO Neo 7. Semoga Bermanfaat!