Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mudah! Inilah Syarat, Ketentuan, dan Cara Jualan di Shopee Mall!

Cara Jualan di Shopee Mall - Shopee merupakan salah satu e-commerce yang paling populer di Indonesia. Ada berbagai layanan tambahan pada Shopee salah satunya adalah Shopee Mall untuk toko, pemilik merk, dan lain-lain. Shopee Mall merupakan layanan bagi para customer untuk mendapatkan berbagai orisinil produk dengan kualitas terbaik. Lalu bagaimana cara jualan di Shopee Mall? Perhatikan beberapa informasi di bawah ini untuk memahami prosedur penjual di Shopee Mall.

 

Cara Jualan di Shopee Mall
Cara Jualan di Shopee Mall


Kebijakan Bagi Penjual Shopee Mall

Jika ingin bergabung menjadi penjual Shopee Mall, tentunya tidak boleh sembarangan dan asal-asalan. Jenis penjual Shopee Mall wajib sebagai distributor resmi atau pemilik merek. Adapun kebijakan lainnya yang harus diperhatikan adalah sebagai berikut.

  1. Produk yang dijual merupakan barang yang 100% orisinil atau asli.
  2. Menerapkan kebijakan pengembalian dana dalam waktu 15 hari.
  3. Memberikan layanan pengiriman gratis untuk semua produk maupun berlangganan pada Shopee Supported Logistics.

Hasil pendaftaran menjadi penjual Shopee Mall akan diterima dalam jangka waktu 10 hari kerja. Keputusan yang dibuat oleh pihak Shopee bersifat final. Apabila pendaftaran ditolak, maka dapat melakukan registrasi kembali setelah 6 bulan.



Syarat Menjadi Penjual Shopee Mall

Ada berbagai ketentuan yang harus dipenuhi sebagai syarat untuk mendaftar sebagai penjual Shopee Mall. Ketentuan dan cara jualan di Shopee Mall cukup rumit, begitu pula dengan syaratnya yang detail. Berikut ini merupakan syarat dan ketentuan yang berlaku.

  1. Bisnis yang dijalankan termasuk salah satu dari kategori tipe badan usaha seperti CV, PT, Koperasi, Distributor Firma, Persero, Persekutuan Umum, Persekutuan Perdata, Individual atau Usaha Dagang.
  2. Tipe merk yang dijual wajib memenuhi kriteria sesuai dengan ketentuan.
  3. Pendaftar harus menyiapkan dokumen sesuai dengan tipe badan usaha yang dijalankan. Adapun beberapa dokumen yang diperlukan antara lain adalah KTP, NIB/SIUP, NPWP, HKI, sertifikat BPOM, dan Surat Resmi Penunjukan Distributor.
  4. Usaha yang dijalankan wajib memenuhi ketentuan sesuai kriteria operasional berikut ini:
  • Toko mempunyai sekurang-kurangnya 25 produk
  • Persentase chat dibalas oleh toko minimal 75%
  • Toko mempunyai penilaian minimal bintang 4.5
  • Toko mempunyai sekurang-kurangnya 1 pesanan
  • Toko mempunyai Non Fulfillment Rate (NFR) atau tingkat pesanan yang tidak terselesaikan, tidak lebih dari 5%
  • Toko mempunyai Late Shipment Rate (LFR) atau tingkat keterlambatan pengiriman, tidak lebih dari 5%
  • Toko mempunyai jumlah barang pre order maksimal 20% dari jumlah keseluruhan produk
  • Tokoh tidak mempunyai poin penalti
  • Wajib mengikuti standarisasi untuk daftar produk Shopee Mall sesuai ketentuan


Prosedur Pendaftaran Penjual Shopee Mall

Apabila ingin tergabung sebagai penjual Shopee Mall, maka ada beberapa prosedur yang harus dilakukan. Berikut merupakan langkah-langkahnya.

  • Mengisi formulir pendaftaran Shopee Mall dengan lengkap
  • Mendaftar diharuskan mengisi informasi seputar merek produk yang dijual antara lain yaitu alamat lengkap, brand, logo brand, nama PIC dari brand, kontak/Nomor HP, link toko Shopee, akun media sosial, dan lain sebagainya. Semua data tersebut harus diisi sesuai dengan kondisi yang sebenarnya.
  • Jika semua kolom form sudah terisi dengan lengkap, klik 'Kirim'.
  • Pendaftar selamat-selamatnya akan dihubungi dalam jangka waktu 7 hari setelah mengisi formulir melalui nomor telepon yang dicantumkan, apabila toko sudah sesuai dengan kriteria menjadi Shopee Mall.
  • Apabila berhasil, kemudian harus mengikuti latihan onboarding.

 

Itulah beberapa cara jualan di Shopee Mall yang perlu diketahui. Memang prosedurnya cukup panjang dan syaratnya juga detail, tetapi dengan menjadi penjual Shopee Mall maka ada banyak keuntungan yang didapatkan.