Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Detail Spek OPPO K3 Secara Lengkap di Indonesia

Oppotutorial.com - Tahun 2019 ini, OPPO K3 secara resmi hadir di Indonesia dengan spesifikasi hardware yang menarik dan sangat diperhitungkan oleh para kompetitor smartphone android lain. Di Lazada, harga Oppo K3 berkisar pada Rp. 3.599.000,- sangat setimpal dengan spek yang ditawarkan oleh smartphone terbaru Oppo ini. Adapun spesifikasi yang diunggulkan oleh Ponsel Oppo K3 ini ialah sebagai berikut.

Baca Juga :
Detail Spek OPPO K3 Secara Lengkap di Indonesia

Spek Desain OPPO K3

Dari segi desain, Oppo K3 dilengkapi layar penuh (full screen) tanpa adanya poni di bagian depannya. Hal tersebut dikarenakan adanya Kamera Depan dengan Sistem Rising Camera yang tersemat dan mengambil ruang untuk poni. Bila anda gunakan untuk berfoto selfie atau video call, anda bisa gunakan kamera depan yang bisa dimunculkan ke bagian atas. Lalu, bila anda menggunakan kamera belakang maka kamera depan tersebut pun akan kembali lagi ke dalam.

Layar penuh pada Oppo K3 akan anda rasakan pada saat memainkan game ataupun sedang menonton video, lalu di bagian bodi ponsel ini terbuat dari bahan polikarbonat yang dibuat finishingnya seperti kaca bening. Direkomendasikan bagi anda yang tertarik untuk meminang ponsel ini, anda bisa memesan warna Pearl White, yang mana banyak pengguna lain mengatakan warna ini sangat elegan sekali bila dipandang. Anda pun juga bisa menambahkan casing tambahan untuk melapisi bodi ponsel ini.

Ponsel ini dilengkapi juga port jack audio 3,5 mm, USB Type C, serta Lubang Kecil untuk Speaker. Di bagian kiri bodi ponsel ini terdapat volume atas dan bawah. Slot untuk kartu SIM serta Tombol Power tersusun secara vertikal di bagian kanan bodi ponsel. Namun sayangnya, Ponsel ini tidak menyediakan slot untuk memasukkan Kartu SD.


Spek Layar OPPO K3

Layar Oppo K3 berukuran 6,5 Inch dengan resolusi Full HD+ (2340x1080 pixel), hadir dengan Teknologi OLED serta beraspek rasio 19,5:9 sehingga menjadikan penuh di bagian depan tanpa adanya poni (notch). Rasio layar yang hampir mencapai 90% lebih serta kehadiran teknologi OLED membuat anda semakin terpana bilamana ponsel ini anda gunakan untuk melakukan aktivitas mobile apapun.

Hadir juga lapisan pelindung layar fenomenal yakni Corning Gorilla Glass 5 yang mampu melindungi layar Oppo K3 dari berbagai benturan, gesekan, guratan, serta goresan. Fitur Night Shield yang ada pada ponsel ini bila diaktifkan dapat menjadikan ponsel ini aman dari radiasi sinar biru yang sifatnya dapat merusak mata, terutama lagi bila yang memainkannya anak kecil.


Spek Kamera OPPO K3

Oppo K3 memiliki dua kamera belakang dan satu kamera sekunder, dua kamera belakang pada Ponsel ini memiliki konfigurasi 16 MP sedangkan kamera sekuner hanya 2 MP. Keduanya bisa digunakan untuk menghasilkan foto secara instan dengan efek bokeh. Di dalam kameranya tersebut terdapat aplikasi berupa fitur AI Scene Recognition yang dapat menciptakan foto dengan latar belakang suasana yang apik.

Tersematkan pula fitur Ultra Night 2.0 pada kamera utamanya yang mampu menciptakan foto lebih jernih terutama di malam hari, terdapat pula fitur Dazzle Color Mode yang bila anda gunakan bisa menjadikan detail warna pada foto semakin jelas. Kedua fitur tersebut jelas mampu mengoptimalkan hasil foto ketimbang anda menggunakan Auto Mode.







Spek Hardware OPPO K3

Hardware pada Oppo K3 terdiri dari Chipset Snapdragon 710 Octa Core dengan teknologi proses 10nm sehingga mampu menghasilkan performa hardware terbaik dan pastinya daya baterai tidak akan cepat terkuras habis. Di dalam Oppo K3 disematkan RAM 6 GB serta disediakan ruang penyimpanan berkapasitas 64 GB, namun sayangnya kapasitas tersebut tidak dapat diperbesar dengan bantuan Kartu SD karena tidak ada slotnya.

Dengan bantuan RAM yang cukup besar tersebut, anda bisa menggunakan berbagai jenis aplikasi yang diperlukan secara multitasking untuk membantu anda sehari hari baik itu berupa pemutar video dan musik, editor file dokumen, membuat pesan sms, menggunakan telepon, chat, serta ada banyak lainnya termasuk bagi anda penggemar games yang berat seperti PUBG, Arena of Valor, Mobile Legends, ataupun Final Fantasy XV Pocket Edition.

Bagi anda penggemar games tersebut, anda bisa mencicip fitur Game Boost 2.0 yang hadir dengan Frame Boost serta Touch Boost. Menggunakan Frame Boost memungkinkan anda memainkan game menjadi lebih stabil, sedangkan Touch Boost bisa membuat sensitivitas permainan menjadi lebih lancar. Anda bisa memasukkan beberapa games berat yang baru saja kami sebutkan diatas ke dalam daftar Game Space terlebih dahulu.

Tak ketinggalan pula setelah melalui pengujian benchmark menggunakan aplikasi Antutu dan Geekbench, Oppo K3 menampilkan skor benchmark yang tinggi (1489 untuk Single Core dan 5895 untuk Multi Core) dengan skor antutu sebesar itu, Ponsel ini mampu bersaing dengan pesaing smartphone android lain yang sekelas dengannya.


Spek Baterai OPPO K3

Baterai pada Oppo K3 berkapasitas 3.765 mAh  yang mampu bertahan dalam waktu yang cukup lama bila digunakan secara normal selama berkisar pada 11 Jam 46 Menit. Sedangkan jika Oppo K3 dinyalakan dalam Mode Screen On Time mampu bertahan dari 100% ke 0%selama 13 Jam 20 Menit. Oppo K3 ini juga memiliki VOOC 3.0 Flash Charging yang diklaim bisa mengisi daya baterai dari 0% ke 100% hanya dalam waktu 80 menit saja.


Spek Fitur Lainnya

Di dalam Oppo K3 memiliki teknologi OLED, yang memudahkan sensor fingerprint untuk mendeteksi sidik jari penggunanya. Oppo K3 ini juga memiliki 5 macam animasi kunci sidik jari yang dapat akses melalui Menu Setting. Fitur Face Unlock yang menyertai layar kamera depan ponsel dapat dengan mudahnya menscanning wajah penggunanya dengan cukup cepat. Ponsel ini hanya mengizinkan satu identitas wajah saja untuk didaftarkan.

Sementara itu, interface ColorOS Ver 6.0 yang saat ini dimiliki oleh Oppo K3, ColorOS tersebut memiliki kaya fitur, interface yang sederhana, serta transisi yang menarik. Fitur yang dimaksud terdiri dari App Split Screen, Clone Apps, Night Shield, dan Screenshot menggunakan 3 jari. App Split Screen memungkinkan anda untuk membuka dua aplikasi sekaligus dalam satu layar.

Lalu, Clone Apps mampu menggandakan aplikasi dalam satu Ponsel, misalkan menjalankan dua akun Whatsapp dalam satu Ponsel. Fitur Night Shield bisa melindungi mata anda dari ancaman radiasi sinar biru yang dapat merusak mata. Sedangkan Fitur Screenshot dengan 3 jari, anda bisa mengambil screenshot dengan cepat. Tampilan bawaan home screen sendiri menggunakan Standard Mode namun tidak terdapat App Drawer.

Baca Juga :

Sekian Penjelasan Mengenai Detail Spek OPPO K3 Secara Lengkap di Indonesia. Semoga Bermanfaat!